Tingginya perkembangan bisnis animasi di Indonesia masih belum sebanding dengan perkembangan bisnis animasi di luar. Salah satu penyebab hal itu adalah apresiasi masyarakat Indonesia terhadap film animasi lokal yang masih kurang. Hal tersebut menantang penulis dan tim untuk membuat sebuah film animasi lokal yang berkualitas tinggi dan berkesan bagi penonton. Salah satu aspek penting dalam pembuatan film animasi 3D yang berkualitas adalah kualitas gerakan animasi dari film itu sendiri. Karakter yang menunjukkan perilaku dan gerak-gerik seperti manusia akan lebih mampu menyampaikan emosi dan lebih berkesan bagi penonton. Perilaku dan gerak-gerik manusia ditunjukkan dalam bahasa tubuh yang mereka gunakan setiap harinya. Laporan tugas akhir in...